Sabtu, 18 Februari 2017

Transaksi via Telegram

Bagi member TR-123 Reload yang menggunakan HP Android dapat melakukan transaksi via TELEGRAM. Transaksi dengan menggunakan telegram selain lebih hemat (karena tidak terkena bea SMS) juga transaksi akan lebih cepat (dalam keadaan normal).

Bagi member yang belum punya akun TELEGRAM, buat akun telegram terlebih dahulu, dengan cara sbb : 

1. download akun telegram lewat PLAYSTORE


2. buka aplikasi, selanjutnya klik START MESSAGING

3. daftarkan nomor HP transaksi anda untuk registrasi telegram
    pilih negara Indonesia, kode +62 masukkan nomor HP anda
    di kolom yang tersedia kemudian klik tap ikon 'centang'

4. anda akan menerima kode verifikasi pendaftaran dari telegram pada HP anda
    selanjutnya masukkan kode 5 digit di kolom code

5. isi nama depan dan nama belakang anda untuk akun telegram anda
    kemudian klik tap tap ikon 'centang'



sampai di sini pembuatan akun telegram sudah selesai

Langkah-langkah transaksi via telegram 

1. ketik : centertr123_bot di SEARCH/KOTAK PENCARIAN
2. klik : START
    anda akan mendapat balasan dari center kami sbb :
    "ID telegram Anda : 340747xxx, hubungi CS untuk pendaftaran transaksi"
3. catat ID Telegram Anda, selanjutnya lewat menu komplain (dari HP transaksi)
    ketik : CP. tambahkan ID Telegram sy 340747xxx untuk trx
4. silahkan tunggu, operator kami akan segera memproses, bila sudah dapat balasan
    maka ID telegram sdh berhasil ditambahkan
5. silahkan untuk cek saldo bila sudah dapat balasan berarti sudah berhasil,
    namun belum bisa untuk transaksi
6. agar bisa untuk transaksi, ubahlah PIN transaksi anda
7. bila PIN sdh berhasil diubah maka, sudah siap untuk transaksi

Selamat bertransaksi, semoga rejeki anda tambah lancar dan barokah